Selamat bertugas kepada Bapak Andra Soni dan Bapak Dimyati Natakusumah sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Banten

Sumber Gambar : Gubernur Andra Soni dan Wakil Gubernur Achmad Dimiyati

Selamat bertugas kepada Bapak Andra Soni dan Bapak Dimyati Natakusumah sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Banten terpilih masa jabatan 2025-2030.

 

Semoga diberi kekuatan oleh Allah SWT untuk menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya. Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Andra Soni dan Dimyati Natakusumah dijadwalkan dilantik pada hari ini, Kamis, 20 Februari 2025 di Istana Negara Jakarta. Sesuai jadwal, pelantikan akan dilakukan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto mulai pukul 09.00 WIB.

 

Andra-Dimyati memiliki visi “Banten maju, adil merata tidak korupsi”. Andra Dimyati bertekad mendorong pertumbuhan ekonomi yang maju, adil dan merata di Provinsi Banten dan penguatan pemerintahan yang tidak korupsi. Caranya dengan melakukan pemerataan pembangunan di kota dan di desa. Selamat bertugas, Pak Gub dan Pak Wagub

 


Share this Post