Fasilitasi Pengembangan Jaringan Kerjasama Usaha Antar Koperasi Dengan Pelaku Usaha
Sumber Gambar :Serang - Selasa 23 April 2024, Di damping Analis Kebijakan Abdul Karim Muksin Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Banten Agus Mintono secara resmi kegiatan Fasilitasi Pengembangan Jaringan Kerjasama usaha antar Koperasi dengan pelaku usaha di Aula Rapat Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Provinsi Banten yang terletak di jalan Syech Nawawi Albantani km 1 No. 10 Kelurahan Banjar Agung Kec. Cipocok Jaya Kota Serang Banten
Agus Mintono dalam kesempatannya menyampaikan, Fasilitasi Pengembangan jaringan Kerjasama usaha atar koperasi dan pelaku usaha bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan sumber daya manusia pengurus koperasi yang bergerak di bidang sector usaha dan perdagangan
Lebih lanjut di tegaskan Bahwa dengan kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat peran Koperasi dalam mendukung upaya perluasanan kerja dan peningkatan pendapatan serta bias menambah usaha koperasi, sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan kerjasama ekonomi yang saling menguntungkan pungkasnya
Kegiatan Fasilitasi Pengembangan jaringan Kerjasama usaha atar koperasi dan pelaku usaha menghadirkan Pemateri Johan Wahyudi Selaku Pimpinan Perum Bulog Cabang Serang
(MN,NN)